Saya menikmati waktu leyeh-leyeh sore hari sembari membuka Reels Instagram (Reels IG). Salah satu kegiatan terasik dan sering saya lakukan belakangan hari. Reels IG nih isinya bervariatif. Kadang ada postingan yang lucu, ada yang menyentuh hati, tapi ada juga yang bikin gemes pengen ngejambak (cewek joget gak keruan misalnya). Tapi apapun content yang ada di Reels IG menurut saya (jauh) lebih menarik ketimbang IG Story yang bisa terhapus saat melewati 1x24jam. Sementara Reels IG postingannya bersifat tetap dan bisa dilihat langsung saat kita membuka akun tertentu.
Saya bahkan sudah sempat membuat Reels di akun IG saya. Diantaranya adalah Handwriting Scrapbook and Journal dan foto-foto makanan dari hasil kunjungan saya ke restoran tertentu. Asiknya lagi kita bisa meng-upload lagu-lagu yang kita sukai dan tersedia di IG untuk mengiringi content Reels IG yang akan kita tampilkan. Saya? so pasti memilih lagu-lagunya Bangtan Sonyeondan (BTS) dong. Fun banget lah pokoknya.
Di satu saat sesorean itu, rejekinya saya melihat sebuah postingan yang menampilkan foto-foto menarik si pemilik akun dalam perjalanan menuju Plaza Indonesia dan berpose di sebuah ruangan yang penuh dengan lukisan dan atau foto BTS. Eh. Saya langsung terlonjak dan cepat-cepat memberikan komentar di statusnya. Harap-harap cemas yang bersangkutan mau meresponse. Alhamdulillah, meski hanya kenal di dunia maya, ARMY yang satu ini dengan senang hati memberikan link IG @artexhibitionforbts agar saya bisa bebas berselancar mencari dan menggali informasi lebih jauh.
Semangat!!
Menemukan RUMAH
Dari tautan yang dibagikan, saya menemukan RUMAH yang menjadi wadah dari event yang sudah didatangi oleh salah seorang ARMY tersebut di atas. Entah berapa jam saya habiskan untuk mengulik sana-sini, membaca dengan rinci, tersenyum senang tanpa henti, hingga akhirnya memesan 2 tiket kunjungan yang pilihan waktunya sudah ditetapkan oleh penyelenggara. Dan kegembiraan saya tambah membuncah saat mengetahui bahwa pada Selasa, 6 Desember 2021, pkl. 15:30 wib hingga 16:30 wib, saya akan menjadi bagian dari salah seorang tamu RUMAH. E-voucher tiketnya pun terkirim lewat WA lengkap dengan barcode, rangkaian informasi, aturan dan ketentuan yang diterapkan kepada setiap pengunjung.
Menilik kembali IG @artexhibitionforbts saya mendapati informasi penting bahwa event ini selain diadakan untuk mengobati kangen para ARMY Indonesia yang sudah 2 tahun tidak bisa berinteraksi off-line, juga adalah bentuk kerjasama erat dengan UNICEF Indonesia yang mengusung konsep #btsarmyuntukanakindonesia bersama SENYUM ARMY. Kegiatan sosial ini ditujukan bagi anak-anak Indonesia yang mengalami gizi buruk (mengalami stunting) dan tinggal di seluruh penjuru tanahair. Satu kegiatan mulia yang melengkapi perayaan 7 tahun berdirinya ARMY skala dunia.
Apa itu Senyum Army? Memiliki akun IG @senyum.army, jenama ini adalah sebuah komunitas penggemar BTS yang belakangan mengadakan acara instalasi seni bertajuk Stay Gold is for the Vaccinated. Diprakarsai oleh Selly Wilson, tujuan utama Senyum Army adalah menggaet para atau lebih banyak lagi ARMY Indonesia untuk mau bervaksin secara gratis.
RUMAH sendiri berada di Function Hall, West Entrace Level 2. Buka dari 6 November hingga 12 Desember 2021 dengan 4 slot kunjungan selama hari kerja (weekdays) dan 1 slot kunjungan khusus untuk akhir pekan (weekend). Pembagian waktunya ditentukan oleh penyelenggara dan kita tinggal memilih waktu yang sesuai dengan keinginan kita. Tapi kita wajib datang HANYA diwaktu yang sudah kita pilih tersebut. Setiap pilihan waktu hanya 1 jam dengan total 50 orang pengunjung setiap harinya. Jika kita datang telat yah berarti tinggal menikmati sisa waktu yang sudah diperuntukkan bagi kita. Dan yang pasti adalah WAJIB mematuhi protokol kesehatan seperti pengecekan suhu tubuh sebelum masuk, menjaga jarak, selalu memakai masker selama berkegiatan di dalam RUMAH (termasuk saat berfoto), kerap mencuci tangan dengan handsanitizer, tidak makan dan minum selama berada di dalam RUMAH dan tidak melakukan foto berkelompok.
baca juga : bangtan sonyeondan di mata reader’s digest. a force for good bts army
Yang Ada di Dalam RUMAH
Ruang pamernya sendiri tidak terlalu besar menurut saya, tapi setiap sudut lahan digunakan secara maksimal. Dengan format memanjang, exhibition ini terbagi atas 3 area dengan deretan spot foto yang tematik.
Saat kita masuk, sederetan lukisan wajah setiap anggota BTS dipasang dengan frame besi hitam dan barang khusus di bagian bawahnya yang menjadi ciri khas dari setiap anggota. Di samping kiri pintu ada Menimize Figures. Setiap patung putih pucat ini disanggah oleh sebuah tiang persegi panjang dan disusun rapi berbaris lengkap dengan data pribadi dari setiap member BTS. Di salah sudut kemudian ada Quarantine Artwork Figures berupa Menimize Figures dalam ukuran kecil dan diletakkan di dalam kerangka besi. Di area terdepan ini aja, saya berulangkali take video dan foto. Sampai lupa jika ada anak-anak ARMY lain yang menunggui saya. Duh maaf ya. Tapi ngantrinya gak lama kok. Karena serombongan dengan saya hanya ada 5 orang lagi yang diperkenankan masuk bersamaan. Jadi di dalam tuh gak ada yang namanya kerumunan.
Lalu kami menjelajah bagian tengah. Disini ada 7 ruangan-ruangan kecil yang mewakili karakter dari setiap member BTS yang konsepnya diambil dari album BE. Untuk berfoto di ruangan ini kita harus mengikuti aturan seperti tetap bermasker saat berfoto, tidak menggunakan alas kaki, tetap menjaga kebersihan semua perlengkapan termasuk furniture dan karpet yang ada, tidak menggeser properti apapun, serta berfoto dengan waktu maksimal 2 menit per orang. Setiap ruang dirancang dengan begitu apik dan dikerjakan oleh property and art designer yang jenamanya dapat kita baca di IG @artexhibitionforbts. Barangkali aja ya ada ARMY yang berminat memesan. Oia, setiap sofa bisa diduduki untuk berpose kecuali sofa balon di JHope’s Room.
Di depan 7 ruangan para member ini diletakkan kursi berkain hitam untuk menunggu giliran. Sementara di seberangnya ditaruh spot foto berkarpet cerah, dengan sebuah bean-bag serta backdrop berupa rangkaian besi yang sudah dihias. Dan di sebelahnya ada lukisan wajah semua anggota BTS. Sayangnya lukisan-lukisan ini tidak digantung tapi diletakkan di atas sebuah ranjang besi. Jadi tidak terlalu eye-catchy.
Melangkah ke belakang, kita akan bertemu counter kaca penyelenggara yang menjual beberapa merchandise berupa gantungan kunci, scarf, pop socket, mask strap, cofing (covid finger) yang bermotif RUMAH. Sementara saya membeli kalung dengan 2 sisi foto Jimin dan tableware collection yang berisi 1 big plate bergambar doodle (drawing doodle) BTS dan 1 big mug dengan gambar yang sama. Yang saya beli ini dilengkapi dengan thank you card, acrylic display stand, BTS doodle drawing, dan box packaging nya. Untuk mendapatkan 1 set tableware collection ini saya membayar IDR 299.000,-. Sementara untuk kalung Jimin harganya Rp 50.000,-. Oia, tableware yang saya purchase ini ternyata adalah hasil kerjasama antara Art Exhibition for BTS dengan Luna Maya. Aktris ternama tanah air yang juga adalah ARMY Indonesia.
Saya pun menyempatkan diri menonton kembali official speech BTS yang diwakili oleh RM di 2018 di hadapan sidang umum PBB ke-73, melalui sebuah TV layar datar yang ada di booth UNICEF Indonesia. Dimana saat itu BTS yang menjadi role model atau duta UNICEF yang membicarakan dan menyuarakan Love Yourself Campaign untuk menyemangati semua generasi muda di dunia untuk tetap berkarya dan menentang child abuse yang masih terjadi di beberapa belahan dunia. Karena menonton RM inilah saya langsung jatuh hati dengan BTS. Saya cari informasi tentang mereka dan runut membaca perjuangan mereka dari sekelompok K-Pop yang sempat mendapat cercaan, lahir dari sebuah agency kecil (bisa dibilang miskin dana), hingga tahun demi tahun mereka mulai menapaki kesuksesan. Anak-anak belasan tahun hingga kini (saat saya menulis artikel) mereka menginjak usia 20an (Jin baru saja berusia 30 tahun pada 3 Desember 2021).
Berdekatan dengan booth UNICEF Indonesia, ada serangkaian lukisan wajah para member BTS di atas canvas dan wajah mereka dengan konsep Bubble dalam sebuah bingkai kaca dengan paper cutting mix media. Tone warna wajah para member senada dengan warna yang digunakan untuk image RUMAH. Saya tidak banyak mengambil foto disini karena tingkat pencahayaannya yang kurang maksimal.
Pendapat Pribadi Tentang RUMAH
Saya merasakan pengalaman baru saat memasuki, mengalami, menikmati dan meninggalkan ruang pameran. Mengikuti dan menyaksikan sepersekian kecil prosentase jejak, mereka semakin mengingatkan saya bahwa gaung ketenaran BTS benar-benar sudah mendunia. Termasuk diantaranya adalah di Indonesia.
Dari setiap pencapaian mereka yang saya saksikan lewat media sosial, dunia membuka mata bahwa K-Pop grup asal Korea Selatan ini, bisa menembus popularitas dan kesuksesan yang tak dapat dibendung. Konser Permission To Dance yang baru saja selesai diadakan di Sofi Stadium, Los Angeles, selama 4 hari (di akhir November hingga awal Desember 2021), nyatanya sukses dan selalu penuh dengan jutaan penggemar. Mengagumkan. Amerika, pusat tolak ukur kesuksesan pun dapat mereka masuki tanpa halangan. Beberapa acara talk-show terkenal pun mengundang mereka. Termasuk diantaranya beberapa perlehatan musik berskala internasional.
Kemampuan berbicara dan berkomunikasi mereka pun tahun demi tahun semakin membaik. Jika dulu hanya mengandalkan RM, sang leader, berbicara solo di hadapan publik dan media, sekarang setidaknya yang saya lihat atau tonton di Youtube, Jung-kook sudah jauh lebih baik dalam berbahasa Inggris. Bahkan pada saat on-stage di konser Permission To Dance, setiap anggota diberikan kesempatan berbicara dalam bahasa Inggris, menyapa semua yang hadir.
Semua kesan on-line yang melengkapi kekaguman saya secara off-line dengan hadir sebagai bagian dari event Art Exhibition for BTS di Plaza Indonesia, Jakarta Pusat. HTM Rp 100.000,-/orang yang saya habiskan rasanya seimbang dan setara dengan hiburan yang saya dapatkan. Pembatasan jumlah pengunjung di setiap slot/sesi pun menjadi sebuah keleluasaan yang mengasikkan. Apalagi seluruh petugas yang ada selalu mengingatkan semua tamu agar tetap mematuhi protokol kesehatan.
Saya berharap event seperti ini bisa diadakan kembali di venue yang (jauh) lebih besar dengan ragam spot foto yang lebih banyak. Penjualan atau display merchandise dengan konsep dan bentuk juga hadir dengan ribuan pilihan. Kalau perlu dibuatkan beberapa booth yang menampilkan produk-produk handmade atau aneka craft yang menghubungkan ARMY Indonesia dengan idola mereka Bangtan Sonyeondan. Lakukan juga gerakan massal seperti mengundang media (cetak, digital), para penggiat media sosial (youtubber, tiktoker, blogger) agar berkenan meliput event ini. Tujuan utamanya adalah supaya gaungnya menembus dunia atau setidaknya Asia, hingga siapa tahu Hibe Entertainment dan BTS pun mengetahui event sebaik ini.
Whoaaa betapa beruntungnya. Army Jabodetabek ini emang happy banget banyak event BTS di sana. Pengen sesekali eventnya mampir ke Jawa Timur hihihi soalnya pengen juga foto-foto di spot room itu
Asyik juga ya tempatnya. Instagramable. sekaligus bisa berdonasi buat masa depan dunia
Harus ada yang mau mempelopori dan mengorganisirnya Mbak Hanifah. Seinget saya ARMY di Jawa Timur lumayan banyak. Seharusnya sih bisa ngadain sendiri.
Sepertinya event yang cukup menarik … sangat cocok buat para fans Army
Beruntung sekali kak bisa hadir di exhibition BTS di Plaza Indonesia.Spot roomnya bagus untuk berfoto ria juga dengan tableware merchandisenya yang unik
Wah wah
Ini tu keren banget
beruntung ya ARMY Jabodetabek
Kapan ya ada seperti itu di Surabaya
Nunggu juga nih ada ARMY Lampung pasti serem ya gaya orangnya karena orang Lampung/Sumatera terkenal sangar, hehe :)
Wah keponakan saya bakalan senang banget kalau bisa ke rumah ART Exhibition for BTS ini, atau kayaknya dia udah ke sana ya, lama nggak berkabar dengan ponakan saya yang ngefans banget sama BTS.
Dan kayaknya memang banyak banget ya yang ngefans ama BTS ini :)
Wah benar-benar pengaruh BTS mendunia banget. Menjadi fans BTS, juga bukan asal ngefans aja. Tapi diajak untuk berempat ke lingkungan sekitar. Sekarang menjadi penggemar k-pop bukan lagi sebagai anak alay, tapi bisa menjadi orang yang peka terhadap permasalahan global.
Setuju banget Mbak. Berkolaborasi dengan UNICEF Indonesia, kegiatan pameran ini jadi lebih berarti
HUaaaaa seru amat mba bisa kesitu, kalo tau ada event itu aku langsung otewe deh hahahha, aku suka deh roomnya Jin, Suga sama RM, padahal aku tuh sukanya V, Jungkook and RM
Bikin kamar-kamarnya juga konseptual banget ya Mbak. Sesuai dengan konsep album BE yang memang menurut banyak ARMY adalah salah satu album yang designnya bagus.
wow …wow …kerennnnn
megah banget ya, maklum BTS kecintaan internasional
apapun tentang BTS akan dilahap habis
Selalu jadi pusat perhatian ya Mbak
Sejujurnya aku sama sekali ngga paham apa itu BTS mbak. Satu-satunya BTS yang kukenal adalah menara BTS hehe. Tapi salut banget ya sama para penggemar BTS keliatan solid banget.
Hahahahaha. Kalo di dunia photography BTS itu Behind The Scene Mbak. Jadi memang banyak istilah-istilah untuk BTS ini. ARMY (fans BTS) memang solid luar biasa. Jadi untuk urusan voting selalu terdepan.
Army ini sebutan untuk penggemarnya BTS ya Mbak? Duh ketahuan gak kenal BTS. Saya nggak ikutik K-pop soalnya jadi kalau bahas itu ya ketinggalan kecuali yang dibahas drakor, hehe.
Btw nonton reels memang bisa jadi hiburan yang menarik di kala senggang ya. Apalagi sekarang makin banyak juga orang yang pintar bikin video kreatif dalam waktu singkat
Betul Mbak Siska. ARMY itu sebutan untuk para fans BTS. Iya bener. Reels IG tuh keren-keren isinya. Segala macam informasi bisa kita dapatkan disini. Bahkan untuk hal yang receh sekalipun hahahaha.
Whoaaa, emang sesuatu banget BTS tuh
Saya bukan ARMY tapi selalu salut BTS bisa membawa positive vibes untuk dunia
Kekuatan ARMY tuh pasti all out kalau melakukan sesuatu, termasuk bikin RUMAH ini
Kereeen!
Btw, room tiap member bawa vibes yang beda-beda gitu ya. Apakah emang sesuai karakternya atau gimana, mba?
Positive vibes juga muncul dari rangkaian prestasi yang mereka raih, baik di dalam negeri maupun untuk skala internasional. Members’ Rooms berangkat dari konsep album BE yang pernah mereka released. Jadi memang tematik untuk masing-masing member.
bts ini mendunia banget ya,, pasti para army teriak2 deh liat foto2nya mba..
klo aku sih malah gafok sama gambar terakhir yang animasinya mba itu, bagus bgt…
Betul banget. 1st rank boyband of the world sudah selama beberapa tahun ini. Penggemarnya juga solid
Mengesankan army bisa datang jika lokasi tidak jauh dari tempat tempat, spot RUMAH nya artistik sesuai pesona BTS untuk Indonesia tentunya
Seruu banget. Acara pamerannya menarik mba, ini saya yang bukan ARMY merasakan betul spiritnya para penggemar BTS hehe..
Jadi kepo malahan,
Beruntung bisa datang ke acara ini dan mau share disini.
Banyak spot foto yang cantik, keren-keren. Event untuk ARMY tetap memperhatikan protokol kesehatan ya Mbak
Gak nyangkaaaaaaa Mba Annie ke sini juga. Hehehe. Beberapa waktu lalu lihat temanku yg juga ARMY foto di sana. Keren.
Walau saya bukan ARMY, tapi turut bangga karena BTS bisa menyatukan anak-anak muda di Indonesia untuk berbuat banyak kebaikan. Bukan cuma anak muda sebenarnya. Mantul betul.
Wuiiih salfok, foto Mba Annie di room Tae-kook. Cantik.
Hahahaha terpicu karena postingan salah seorang ARMY yang sudah kesini duluan. Liat postingannya kok keren-keren ya. Jadilah bergegas kemari dan pepotoan.
Betul Mutia, senang rasanya lihat public figure dan penggemarnya yang mau bergabung dan mengadakan kegiatan sosial. Masalah stunting ini memang salah satu isu serius di tanah air. Jadi memang perlu “tenaga-tenaga” dan organisasi besar untuk melibatkan diri.
Wah, seru sekali sepertinya. Spot fotonya keren-keren ya, Mbak.
Btw itu Jimin’s Room cute banget dengan aneka bunga.
Padahal saya bukan Army, tapi event untuk Army ini bikin jadi penasaran untuk kepoin BTS, hwkwkwkk…
Banyak spot fotonya ya kak, aku gak begitu paham soal bts soalnya hehe
Kalau dibatasi gini pasti enak si buat keliling dan foto-foto
Wah seru sekali tempatnya pasti para ARMY riang gembira kalau kesini ya…colek adikku ah biar ikut happy soalnya dia ARMY hihihi
Waaah lucu-lucu ya ruangannyaa, aku bukan army tapi lihat ini jadi pengen dateng juga. Soalnya banyak spot foto menarik
Iya Mbak Ira. Dan semua ruangan dibuat tematik seperti album BE mereka.
Infonya lengkap banget dan foto-fotonya ciamik mbak..
Aku jadi tahu ada kegiatan positif juga dari penggemar BTS ya mbak,,
Mereka ikut membantu program pengentasan stunting di Indonesia,,
Gak hanya menghibur dengan karyanya yang keren, tapi juga sisi sosialnya yang menginspirasi kita untuk dapat berbagi kebaikan kepada sesama.
Mantap banget Bu Annie bisa turut berkontribusi ❤️
Keren banget Mbakk, kayaknya aku harus bawa anak-anak dan ponakkan-ponakkanku ke sini deh ntar, mereka ngefans banget sama BTS. Kalau mereka ngomong sama saya, “Itu loh, BTS yang viral itu.” 😅😅😅
Pas baca judulnya yang terlintas dipikiran saya adalah sesuatu berkaitan dengan militer.. Hhe
Saya kurang update mengenai K-POP sih, Mbak. Nanti setelah baca secara detail ternyata BTS adalah group K-POP sedangkan ARMY adalah fans BTS yaa.