Menjelajah Rasa ala Brazil di FOGO Brazillian BBQ Kelapa Gading, Jakarta Utara

Weekend di akhir Oktober 2021 menghadirkan pengalaman baru dalam sejarah jelajah kuliner saya. Semua serba baru. Tempat baru, suasana baru dan juga jenis hidangan yang belum pernah saya nikmati sebelumnya.

Saya, suami dan Fiona sebelum berangkat ke Kelapa Gading tak ada rencana khusus akan jajan kemana. Agenda awal adalah berkunjung ke Apartemen Gading Green Hill untuk mengambil bantal kesehatan yang sempat dibeli saat adik berkunjung ke Cina. Setelah itu tak ada ide kecuali keinginan saya untuk ke toko buku Gramedia dan mencari outfit Fiona dalam rangka berfoto untuk buku akhir tahun sekolah.

Terus terang kalau sudah di Kelapa Gading, ide untuk makan apa tuh selalu buntu. Karena di area ini, pilihan makanan tuh bejibun pake banget. Ragamnya pun beraneka rupa. Mulai dari yang gerobak pinggir jalan sampe yang kelas premium. Pesan lewat layanan on-line pun sering bikin bingung saking banyaknya dan semuanya sangat menggoda untuk dicoba, plus gak pernah gagal dari segi rasa.

Menemukan FOGO Brazillian BBQ di Mall Kelapa Gading 1

Mall Kelapa Gading beranjak padat saat kami sampai. Meski tak mengalami kesulitan untuk mendapatkan parkir, begitu melangkah masuk tak terasa atmosphere awas pandemi. Hanya pemandangan banyak manusia mengenakan aneka masker mondar-mandir tanpa (sesungguhnya) menjaga jarak. Meskipun di pintu masuk tadi semua pengunjung, termasuk kami, harus menyentara akun pribadi di aplikasi Peduli Lindungi, kegiatan di pusat perbelanjaan ini terlihat sudah kembali seperti semula. Setidaknya kesibukannya sama dengan di waktu terakhir kami berkunjung ke sini.

Saya dan Fiona, sesuai rencana semula, dengan langkah tegap langsung cus menuju Gramedia. Salah satu tempat favorit kami sekeluarga saat lagi main ke mall. Melihat kami yang terlihat khusuk berlama-lama di bagian stationary, suami pun akhirnya mengibarkan bendera putih dan memutuskan untuk tawaf di mall sendirian.

Selesai menuntaskan nafsu belanja pernak-pernik untuk keperluan craft dan membeli beberapa buku/novel, kami berdua melangkah ke Star, salah satu toko serba ada, yang berada persis di sebelah Gramedia. Disinipun waktu habis hampir 1 jam (mungkin). Ternyata ya, memilih baju/outfit atau seragam yang wajib sesuai konsep atau dress code itu gak gampang. Terkadang model nya pas tapi warnanya gak sesuai aturan. Kadang juga ketemu warna yang sesuai eeehh modelnya gak cocok. Jadi yang serasa sejam itu bagai kegiatan yang terasa lama membunuh waktu.

Karena saking lamanya, kegiatan tawaf suami akhirnya menghasilkan solusi tentang kebingungan “akan makan dimana”. Pas luar biasa. Jadi saat perut sudah menggeliat dan saya terlihat begitu kelaparan, suamipun semangat mengajak kami untuk mencoba kuliner sebuah resto di Mall Kelapa Gading 1. Resto dengan konsep All You Can Eat tapi dengan taste khas salah satu negara di amerika latin. FOGO Brazillian Barbeque namanya.

Menjelajah Rasa ala Brazil di FOGO Brazillian BBQ Kelapa Gading, Jakarta Utara
beberapa variasi asupan yang tersedia di sesi buffet

Pengalaman Kuliner yang Berbeda

Setiba di depan FOGO Brazillian Barbeque (Fogo) yang berada persis di depan Farmers Market, kami harus mengantri untuk mendapatkan meja. Tidak ada pemeriksaan ketat soal suhu tubuh dan wajib cuci tangan di bagian penerimaan. Hanya seorang petugas yang sibuk menandai dan atau mencari meja kosong untuk para tetamu.

Kami mendapatkan meja yang persis dekat kaca yang menghadap ke jalan raya. Salah seorang petugas kemudian datang lalu menjelaskan aturan makan yang berlaku di Fogo. Pertama adalah bahwa makanan yang bisa didapat oleh tetamu ada 2 yaitu buffet yang bisa diambil sendiri sepuasnya, lalu serangkaian daging sapi dan ayam dalam berbagai rasa yang akan ditawarkan oleh para petugas.

Mereka ini akan bergiliran datang kemeja kita. Memotongkan dagingnya lalu meletakkannya di atas sebuah wadah kayu berukuran sedang. Jika kita memiliki kebebasan untuk melahap menu apapun yang ada di buffet, perlakuan berbeda diterapkan untuk daging/ayam ala carte. Sajian non-buffet ini harus alias wajib kita habiskan. Jika tidak, maka kita akan dikenakan denda 30K untuk setiap 100gram daging/ayam yang tersisa.

Kita juga hanya memiliki waktu sekitar 60 menit untuk dine-in. It’s fair enough menurut saya sih. Selain sebagai bentuk kepedulian akan prokes untuk tidak menciptakan kerumunan, cara seperti ini otomatis akan mengurangi antrian tamu selanjutnya. Sebagai pertanda pembatasan waktu, akan ada petugas yang datang untuk mengingatkan sekaligus menawarkan makanan penutup.

Menjelajah Rasa ala Brazil di FOGO Brazillian BBQ Kelapa Gading, Jakarta Utara
IGA BAKAR DAN SPAGHETTI. 2 ASUPAN YANG ADA DI AREA BUFFET

Menu yang tersedia di buffet adalah barbeque ribs, spaghetti aglio olio, sosis black pepper, fritters (french fries dan onion ring), fried chicken bertepung, chicken wings, mix vegetables (kentang mini, buncis, wortel yang dioseng dengan bawang bombay) dan chicken salad. Lalu ada soto betawi dengan kuah santan dan potongan kol serta emping, nasi putih dan nasi goreng. Ini untuk makanan utama. Sementara untuk makanan penutup ada es cendol serta puding mangga. Untuk menaikkan rasa, Fogo juga menyediakan aneka sambal yang penamaannya sudah untuk diingat. Tentunya dengan versi masak Brazillian. Untuk minuman free flow nya ada ice tea dan blackcurrant tea.

Untuk hidangan meats ala carte, ada beef sirloin dan beef belly (yang lebih berlemak) juga ayam yang kalau tidak salah ingat adalah bagian paha atas dan sayap. Semua diolah medium well sehingga dagingnya masih berasa empuk dan gampang banget dikunyah. Untuk olahan rasa ada pilihan garlic sauce, honey glaze dan butter sauce. Yang terbaik menurut versi kami adalah honey glaze. Meski main-taste nya mengarah ke manis, tapi skala manisnya masih acceptable untuk kami yang memang kurang pas dengan rasa manis yang berlebihan.

Para petugas memotong daging atau ayam di hadapan kita. Ke-2 sajian ini terlebih dahulu sudah dimarinasi dan ditusuk dengan tusukan besi yang lumayan tebal dan panjang. Potongannya tak pelit dan kita bebas menentukan kuantitas yang pas untuk kita. Karena kudu inget soal denda di atas tadi. Saya selalu excited menyaksikan saat-saat memotong yang menggiurkan itu. Apalagi ketika melihat dagingnya jatuh satu persatu dan tampak mudah untuk dipotong. Menyenangkan banget.

Untuk semua hidangan dan rangkaian pengalaman di atas, kita dikenakan biaya 125K/orang yang kalau dihitung dengan pajak menjadi 135K/orang. Mahal? menurut saya sih tidak. Dengan semua yang bisa kita nikmati dan mengingat harga pasar dari setiap hidangan, nilai segitu masih affordable yet acceptable. Apalagi buat mereka yang lambungnya bagai karet. Atau yang terbiasa mukbang dengan asupan-asupan yang berat.

Menjelajah Rasa ala Brazil di FOGO Brazillian BBQ Kelapa Gading, Jakarta Utara
seru lihat seorang chef yang sedang firing the meats
Menjelajah Rasa ala Brazil di FOGO Brazillian BBQ Kelapa Gading, Jakarta Utara
beef sirloin dan belly yang super duper enak

Kesan Saya Untuk Fogo

Seinget saya, inilah pertama kali merasakan hidangan daging dan ayam dengan bumbu ala Brazil. Exciting pastinya. Apalagi tak ada satupun dari sekian banyak hidangan itu yang gagal. Semua tasty, juicy dan di level enak kelas premium.

Dining area nya cukup luas dengan pilihan tempat duduk yang banyak. Sesiangan itu tamu juga berganti-ganti. Bahkan hingga saya pulang, occupancy nya masih sekitar 90%. Petugas pun masih sering mondar-mandir dan sibuk melayani tamu disana-sini. Yang perlu sedikit diperhatikan adalah masalah kerapihan dan kebersihan. Plus meja dan kursi yang lebih rupawan jika menggunakan furniture yang lebih estetik dari segi bentuk maupun warna. Begitupun dengan wadah untuk makanan yang ada di bagian buffet nya. Karena pernah berada di sebuah restoran dengan rating yang sama, wadah yang fancy tentunya akan lebih pas. Apalagi jika bisa mengadaptasi nuansa Brazil agar cocok dengan penamaan tempatnya.

Selainnya tidak ada yang kurang khususnya untuk kualitas asupan. Satu pengalaman yang menyenangkan sekaligus pantas untuk dibagikan kepada publik.

Karena anak sulung saya tidak ikut pergi dan merasakan nikmatnya makan di Fogo, keinginan untuk kembali ke Fogo jadi ingin saya agendakan segera. Selain di Mall Kelapa Gading 1 yang barusan kami kunjungi, Fogo juga ada di Intiland Tower, Sudirman, Grand Indonesia, Bandung, Pantai Indah Kapuk Jakarta Utara dan Semarang. Buat menuntaskan penasaran setelah baca artikel ini, apa dan bagaimana Fogo dapat diintip lewat IG @fogo_id (Fogo Brazillian BBQ Indonesia).

Koleksi Foto

Menjelajah Rasa ala Brazil di FOGO Brazillian BBQ Kelapa Gading, Jakarta Utara
our first plates
Menjelajah Rasa ala Brazil di FOGO Brazillian BBQ Kelapa Gading, Jakarta Utara
dining area di sisi dalam dan dekat dengan deretan buffet
Menjelajah Rasa ala Brazil di FOGO Brazillian BBQ Kelapa Gading, Jakarta Utara
tawaran beef yang wow pake banget. ngeri euy liat tusukannya yang besar dan berat
Menjelajah Rasa ala Brazil di FOGO Brazillian BBQ Kelapa Gading, Jakarta Utara
dining area di sisi kanan pintu masuk
Menjelajah Rasa ala Brazil di FOGO Brazillian BBQ Kelapa Gading, Jakarta Utara
suasana saat petugas menawarkan potongan daging
Menjelajah Rasa ala Brazil di FOGO Brazillian BBQ Kelapa Gading, Jakarta Utara
my first plate
Menjelajah Rasa ala Brazil di FOGO Brazillian BBQ Kelapa Gading, Jakarta Utara
spaghetti aglio olio yang tasty. cocok banget dipadupadan dengan sosis black pepper dan chicken wings
Menjelajah Rasa ala Brazil di FOGO Brazillian BBQ Kelapa Gading, Jakarta Utara
kesukaan fiona. french fires yang buttery, ribs bbq, mixed vegetables, sosis black pepper, dan sejumput sambal ala brazil. semua juara
Menjelajah Rasa ala Brazil di FOGO Brazillian BBQ Kelapa Gading, Jakarta Utara
soto betawi. surprise juga ada menu ini di brazillian restos
Menjelajah Rasa ala Brazil di FOGO Brazillian BBQ Kelapa Gading, Jakarta Utara
sajian meats/beef sirloin yang maknyus situ. di sebelahnya ada ayam garlic sauce
Menjelajah Rasa ala Brazil di FOGO Brazillian BBQ Kelapa Gading, Jakarta Utara
area duduk untuk menunggu sebelum diijinkan masuk
Menjelajah Rasa ala Brazil di FOGO Brazillian BBQ Kelapa Gading, Jakarta Utara
sisi luar fogo yang berhadapan dengan farmers market
Menjelajah Rasa ala Brazil di FOGO Brazillian BBQ Kelapa Gading, Jakarta Utara

#FOGOBrazillianBBQIndonesia #FOGOBrazillianResto #FOGORestaurant #FOGOMallKelapaGading #CullinaryExperiences #MallKelapaGading #KulineralaBrazil #AllYouCanEatResto #TravelBlogger #FoodBlogger #IndonesianBlogger

Blogger, Author, Crafter and Photography Enthusiast

annie.nugraha@gmail.com | +62-811-108-582

36 thoughts on “Menjelajah Rasa ala Brazil di FOGO Brazillian BBQ Kelapa Gading, Jakarta Utara”

  1. sebagai pecinta daging saya memang sudah beberapa waktu ini kepo bin penasaran sih sama si FOGO ini, ada yang bilang B aja dan ada yang bilang must try, memang harus nyobain sendiri sih yaa karena kan taste tiap orang beda-beda, at least kalo udah nyoba kan gak bikin penasaran yaaa

    Reply
    • Makanan memang selera Mbak. Rating rasa untuk tiap orang berbeda-beda. Kalau untuk saya sih kebetulan pas. Setidaknya untuk pengalaman kuliner yang baru satu kali ini, FOGO sudah mencapai ekspektasi saya dan keluarga. Daging-dagingnya tidak oily dan lembut untuk dikunyah.

  2. Wah, baca ini sambil berkali-kali menelan ludah. Apalagi lihat penampakan fotonya..hihi.. Belum pernah mencicipi cita rasa makanan Brasil. Cenderung ke apa mbak? Asin gurih ya? Hm… Pengen nyoba jadinya. Tapi memang rata-rata harga makanan dengan konsep all you can eat segitu ya…

    Reply
    • Bener Mbak. Lebih mengarah ke asin gurih. Sambalnya pun gak pedes tapi tasty. Harga masih average. Setara dengan resto2 sejenis.

  3. Wah, kalo liat porsinya aku khawatir nggak bisa menghabiskan. Gak boleh take away ya, Mbak? Kalo sekarang aku tuh misal dine in dan gak habis udah deh jadi dibungkus sisanya dan bawa pulang.

    Reply
    • Karena settingnya buffet, apa yang kita ambil ya disesuaikan dengan kemampuan kita untuk menghabiskan makanan Mbak Mia. Jadi memang tidak ada pelayanan bungkus. Tapi kalau ingin membawa paket makanannya dengan charge standard sepertinya bisa.

  4. Potongan dagingnya memang besar -besar ya. Saya setuju kalau harganya masih bisa dibilang terjangkau untuk kelas tempat makan di mall dan hidangannya enak plus bikin ketagihan…
    Selamat bereksplorasi kembali di fogo nanti bersama si sulung ya….

    Reply
    • Iya Mbak Okti. Dengan jumlah asupan All You Can Eat sih harga segitu masih masuk dalam harga pasaran. Dan betul, acceptable banget karena makan di mall.

  5. Ulasan yang menarik seputar FOGO. Sudah kubaca artikelnya, foto-fotonya keren banget, seolah mewakili isi menu yang ada di FOGO. Keren juga ada soto betawi yang nyelip di antara menu premium beef disana. Makasih kak.

    Reply
    • Untuk standard resto All You Can Eat, harga 125K/orang itu masuk dalam kelas menengah Mbak Lita. Dan termasuk acceptable karena berada di sebuah mall besar. Semoga suatu saat bisa makan disini bersama keluarga ya Mbak.

  6. Dine in dengan pembatasan waktu itu sudah semestinya dilakukan khususnya di resto-resto yang tingkat kunjungan tamunya tinggi, apalagi punya perhatian tinggi terhadap kesehatan tamu di masa pandemi, buat menghindari terjadinya antri dan kerumunan yang gak perlu.

    Pengalaman yang menyenangkan yuk. Bisa jadi rekomendasi buat yang ingin cari pengalaman baru dalam khasanah perkulineran.

    Reply
    • Betul Rien. Menghindari kerumunan yang makan waktu. Apalagi terus timbul antrian. Lebih gak nyaman lagi itu.

  7. Dari semua jenis makanan di Fogo ini, 135K/orang sangat memadai.
    Tapiii bagiku, kayaknya gak cocok karena bisa-bisa pulang kena charge, jadi harus memilih yang bijaksana bagi perut saya kalo ke sana. Yang jelas kalo soal rasa, recommended ya, Yuk

    Reply
    • Hihihihi. Charge sepertinya bagus kalau di kita Mbak karena selama saya menggali pengalaman kuliner di beberapa resto All You Can Eat, sering banget loh saya lihat orang kita itu meninggalkan sisa makanan. Kadang tuh banyak juga jumlah. Jadi kalau diterapkan denda untuk mereka yang seperti ini rasanya oke banget.

  8. Itu beef dan tusukannya bisa gede gitu, wiih.. memang tepat sih ini makan bareng-bareng, jadi biar gak kena charge kalau gak habis, eh hehe.

    Namun menurut daku itu bagus sih ada charge gitu. Jadi meminimalisir juga sampah sisa makanan ya.

    Baiklah di noted nih MKG 1. Walau kadang daku suka bingung, ini 1 atau berapa. Padahal waktu itu hangout bareng temen yang dia bilang sering ke MKG wkwkwk

    Reply
    • Betul banget Fen. Saya juga setuju banget dengan penerapan denda untuk mereka yang tidak menghabiskan makanannya. Selain menerapkan kedisiplinan, kita diajak untuk bertanggung jawab atas efek dari sisa makanan tersebut. Termasuk juga memikirkan bagaimana masih banyak orang di luar sana yang tidak mampu membeli makanan dan seberuntung kita.

    • Sering banget memang orang yg tinggalnya deket malah belum pernah ngerasain hahahaha. Hidangannya khas Brazil Mbak Siti. Jadi memang masih dalam jenis kuliner western.

  9. Lihat fotonya aja udah kebayang nih gimana enaknya. Penasaran pengen cobain Spaghetti Aglio Olionya, makanan favorit saya nih. Dan di foto ini kelihatan banget penyajiannya yang apik. Kan..kan..jadi pengen makan spaghetti jam segini huhuhu

    Reply
  10. 135k/org sejam itu worth the price banget mbaa.. apalagi tampilan makanannya jg menggunggah selera semua gitu. duh jadi pengeen tapi kapan coba bisa ke sana, hahaha.
    btw anak2 harga sama jg kali ya

    Reply
    • Yup betul banget karena harga segitu sudah standard untuk kelas All You Can Eat. Nah itu saya gak ngecek, kalau untuk anak2 harganya berapa. Seharusnya sih lebih murah ya.

  11. Duh salah jam ini, pagi-pagi lihat menu di Fogo Brazilian bbq kan bikin saya jadi laper.
    Ternyata ada menu soto betawi juga ya, kirain menunya ala luar semua.

    Denda ini bagus banget nih, supaya terbiasa nggak menyisakan/menyia-nyiakan makanan yang sudah tersaji dipiring di hadapannya.

    Reply
    • Mungkin Brazil juga punya menu mirip seperti Soto Betawi. Hanya saya gak tahu namanya hahaahha.

      Betul Mbak Nanik. Saya juga setuju dengan sistem denda itu. Seringkali saya lihat di resto All You Can Eat, tamunya tidak menghabiskan makanan yang sudah diambil. Itu, menurut saya, benar-benar tidak bertanggungjawab.

  12. Hihu benar semakin banyak pilihan semakin membuat kita bingung untuk memilih ya. But dari pilihan menu di atas rasanya kelihatan nikmat banget Mbak, hehe jadi pengen icip juga rasanya menu Brazillian BBQ ini :D

    Reply

Leave a Comment