
Kita sudah di bulan ke-2 tahun 2023. Adakah yang masih belum menyusun resolusi di tahun Kelinci Air ini? Atau sama sekali tak berminat membuat resolusi tetapi mengikuti alur seperti layaknya air mengalir?
Mungkin malah ada yang sudah membuat rangkaian resolusi terencana, terinci dan teprogram dengan baik sebelum 2022 berakhir?
Jika Anda berada di paragraf ke-2, berarti sama dengan saya.
Setelah mulai sering beraktivitas luar ruang dan menghadiri berbagai kegiatan di luar rumah pada trisemester terakhir 2022, saya mulai merasakan bahwa kulit wajah beranjak butuh perhatian dan lebih diurus kembali.
Kondisinya adalah saat pandemi masih berkeliaran menguasai ketakutan kita tentang kesehatan, saya tentunya banyak mengisi waktu di dalam rumah. Satu situasi yang justru memancing rasa malas untuk merawat kulit wajah karena merasa tidak begitu perlu membersihkan wajah. Toh hanya di rumah saja. Masak sih kotoran-kotoran tetap mampir di kulit wajah?
Asumsi yang ternyata salah besar.
Dari beberapa referensi yang saya baca, ternyata pendapat dan pemikiran di atas salah total. Meskipun kita tak bertemu dengan cahaya matahari, nyatanya kulit wajah kita juga butuh perhatian loh. Perawatan harus tetap jalan. Musti dirawat seperti biasanya. Agar, tentu saja, kulit wajah kita tetap terjaga kualitas kesehatannya.
Wah pantesan ya.
Teliti mengamati kualitas kulit wajah saya, ternyata dengan minimnya perawatan selama pandemi, wajah saya lebih terlihat kusam dengan banyak flek-flek kecoklatan yang muncul semakin banyak disana-sini. Kelembapannya juga mulai berkurang. Gak nyaman untuk diusap atau dipegang.
Duuhh jadi gak percaya diri deh ketemu dengan orang lain.
Saya harus melakukan sesuatu pastinya. Kembali rajin, rutin dan konsisten merawat kulit wajah agar kembali sehat dan glowing. Bahkan jika memungkinkan ditelateni lagi agar kondisinya malah jauh lebih baik dari sebelumnya.
Pake apa dong? Cus lah, pakai kembali rangkaian perawatan wajah milik Scarlett Whitening dengan brightly ever after series, khususnya brightly every after day cream dan brightly ever after night cream yang wajib digunakan setelah membersihkan wajah untuk siang dan malam hari.
Yuk simak seperti apa kedua cream milik Scarlett ini.
Scarlett Brightly Ever After Day Cream

Sebelum berbicara tentang rangkaian manfaat yang bisa didapatkan dari penggunaan Scarlett Brightly Ever After Day Cream, berikut adalah bahan-bahan utama dari day cream ini beserta kekuatan dari ingredients tersebut.
- Glutathione. Membantu mencerahkan kulit
- Rainbow Algae. Membantu meratakan warna kulit
- Rosehip Oil. Membantu menyamarkan tampilan kerutan
- Poreaway. Membantu mengurangi tampilan pori-pori besar
- Triceramide. Membantu melembapkan kulit dan membantu merawat kekencangan kulit
- Aqua Peptide Glow. Membantu kulit tampak bercahaya dan membantu menghidrasi kulit
Cream yang disajikan di dalam sebuah jar (wadah kaca bulat) dengan tutup putih susu ini, dikemas dalam berat 20 gram, dan ditawarkan kepada publik di harga Rp 75.000,-/botol.
Seperti tutupnya, cream ini juga berwarna putih susu dengan tingkat kekentalan yang pas. Tidak terlalu berat tapi juga tidak terlalu ringan. Jadi saat diaplikasikan ke kulit wajah, cream nya dengan cepat meresap dan memunculkan efek lembap setelahnya. Nyaman banget.
Selain efek lembap yang langsung terasa tadi, manfaat lain yang diberikan oleh Scarlett Brightly Ever After Day Cream adalah :
- Membantu mencerahkan dan menghidrasi kulit
- Membantu menyamarkan noda gelap pada kulit wajah
Bagaimana cara mengaplikasikannya?
Cara pakai gampang sekali. Ambil cream secukupnya pada jari. Taruh di beberapa titik wajah, seperti dahi, pelipis, ujung hidung, kedua pipi dan dagu, baru setelah itu lakukan penyebaran cream sembari melakukan pemijatan kecil secara merata pada wajah.
Yang harus sangat diperhatikan saat mengaplikasikan cream ini adalah memastikan bahwa jari dan wajah yang kita gunakan dalam kondisi bersih dan kering. Dengan kebersihan yang terjaga tentunya akan memberikan efek perawatan maksimal pada kulit wajah.
Kalau saya sih seringnya menggunakan day cream ini pada pagi hari. Tepatnya setelah mandi pagi dengan kondisi kulit wajah bersih dan lembap sebelum beraktivitas baik dalam ruang maupun luar ruang. Jadi meskipun di rumah saja, saya tetap menggunakan day cream ini.

Sekarang kita bahas tentang night cream nya ya.
Scarlett Brightly Ever After Night Cream

Bahan-bahan apa saja ya yang terdapat di dalam night cream ini?
- Niacinamide. Membantu mencerahkan kulit secara merata
- Glutathione. Membantu mencerahkan kulit
- Vitamin C. Membantu meratakan warna kulit
- Hexapeptide-8. Membantu menyamarkan tampilan kerutan
- Poreaway. Membantu mengurangi tampilan pori-pori besar
- Green Caviar. Membantu menghidrasi kulit
- Aqua Peptide Glows. Membantu kulit tampak bercahaya
Wow. Luar biasa ya kandungan yang terdapat di dalam Scarlett Brightly Ever After Night Cream ini. Jadi gak salah jika disebutkan bahwa rincian di atas adalah power ingredients yang memberikan banyak efek positif pada kulit wajah.
Saya malah terpaku dengan Hexapeptide-8 yang membantu menyamarkan tampilan kerutan. Pas banget nih untuk saya sudah berada di golden age. Satu lagi adalah Aqua Peptide Glows. Kebayang ya, sudahlah kerutan bisa dikurangi eh kulit wajah kita juga disupport agar tampak bercahaya. Paket komplit banget.
Lalu apa manfaat dari Scarlet Brightly Ever After Night Cream ini?
Sama seperti day cream, night cream ini juga memberikan dua manfaat penting yaitu : membantu mencerahkan dan menghidrasi kulit juga membantu menyamarkan noda gelap pada wajah.
Begitupun dengan penggunaannya. Kita harus memastikan bahwa kulit wajah kita sudah bersih dan kering. Baru setelah itu mengambil cream secukupnya pada ujung jari. Letakkan di beberapa titik wajah seperti di dahi, kedua pelipis, kedua pipi, dagu dan hidung, kemudian ratakan sembari melakukan pijatan ringan di seluruh area wajah.
Seperti day cream, packaging night cream ini juga sama. Yang membedakan adalah warna sticker yang membungkus pinggang packaging baik untuk jar maupun untuk kotak yang membungkus dan melindungi produk. Warna pink yang dihadirkan begitu cantik dan memberi kesan lembut juga feminim. Suka banget deh ngeliatnya.
Kuantitas isinya juga 20 gram dan dibandrol di harga Rp 75.000,-.

Kesan Saya Untuk Scarlett Brightly Every After Day and Night Cream
Saya menggunakan kedua cream ini bersamaan dengan produk Brightly Ever After Series lainnya seperti Brightening Facial Wash, Brightly Essence Toner dan Brightly Ever After Serum.
Setiap pagi, setelah mandi, saya membersihkan wajah dengan facial wash, toner, serum, lalu menutupnya dengan menggunakan day cream. Semua saya lakukan sebelum beraktivitas, baik di dalam rumah maupun di luar ruang.
Sebelum tidur atau selesai salat Isya’, saya mengulangi proses pembersihan wajah tersebut kemudian menutupnya dengan night cream.
Semua saya lakukan rutin dan konsisten, tanpa melewatkan satu pun proses perawatan.
Hasil yang paling sangat terasa selama hampir satu bulan menggunakan day dan night cream ini adalah kelembapan kulit wajah yang menyenangkan, lembut sekali saat diusap atau dipegang. Tone warna wajah terlihat lebih light, dan lebih cerah. Kebersihan keseluruhan kulit wajah juga tampak lebih baik dari sebelumnya. Melasma atau flek kecoklatan pada wajah saya sedikit memudar. Meski belum terlihat signifikan tapi saya cukup puas dengan proses berbagai perubahan yang terjadi.
Untuk saya, di usia saat ini, tentunya banyak kualitas bagian tubuh luar maupun dalam yang berkurang seiring dengan bertambahnya umur. Hal ini tentunya dalam tahap wajar/manusiawi. Begitupun yang terjadi pada kulit badan secara keseluruhan termasuk kulit wajah. Kerutan dan keriput pun muncul dimana-mana.
Jadi tugas dan kesadaran untuk lebih memperhatikan kualitas fisik secara visual, di masa golden age, justru butuh perhatian ekstra.
Menolak tua?
Oh bukan itu. Usia itu anugerah. Seiring dengan berjalannya waktu toh umur kita tetap bertambah kan? Tapi kita patut menyadari bahwa tugas kitalah untuk menjaga dan merawat diri sebagai wujud rasa syukur terhadap anugerah yang sudah diberikan kepada kita. Salah satunya adalah dengan merawat diri sendiri dengan sebaik mungkin.


Informasi Tambahan Untuk Scarlett Brightly Ever After Day Cream dan Night Cream
Kedua produk cream ini sudah terdaftar resmi di BPOM dengan NA18200107908 untuk day cream dan NA18200107912 untuk night cream. Pada kotak pembungkus produk, kita dapat melihat stiker hologram yang bisa kita pindai untuk meyakinkan penomoran resmi ini.
Selain itu kedua cream ini juga sudah mendapatkan sertifikasi halal dari Majelis Ulama Indonesia dengan nomor ijin 00150140750222. Logonya pun terpajang di kotak kemasan produk.
Kemudian ada juga stiker hologram untuk mengecek keaslian produk. Atau kita bisa juga mengakses https://verify.scarlettwhitening.com kemudian memasukkan nomor seri yang ada di stiker tersebut.
Hal lain yang perlu diperhatikan adalah tentang tata cara penyimpanan kedua cream ini. Pastikan disimpan di tempat yang dingin dan kering, jauhkan dari sentuhan langsung sinar matahari dan tutup serapat mungkin setelah dibuka atau digunakan. Kualitas produk tentunya dapat terjaga dengan baik saat kondisi penyimpanan produk dilakukan dengan sebaik mungkin.
Lalu bagaimana caranya untuk mendapatkan kedua produk Scarlett yang berkualitas seperti di atas?
Gampang banget.
Anda bisa buka e-commerce Shopee dan cari akun Scarlettofficialshop, lewat akun Instagram (IG) @scarlett_whitening atau bisa menghubungi langsung Customer Service Scarlett di nomor WA 0877-0035-3000.
Harganya pun affordable alias ramah di kantong. Baik untuk Scarlett Brightly Ever After Day Cream maupun Night Cream ditawarkan kepada publik dengan harga Rp 75.000,-/botol.

Pengin juga kembali rajin merawat wajah. Soalnya sekarang udah ada produk sekeren scarlett. Asal rutin merawat, hasilnya jelas nyata.
Ya Mbak. Yang paling penting adalah konsisten dan komitmen untuk menjaga kebersihan dan kualitas kulit wajah. Dan itu butuh waktu serta kedisiplinan diri sendiri.
Wajah memang perlu perawatan dengan cream pagi dan malam biar kelihatan bersih, kencang.
Eh benerrr bgt ini mba.
Soalnya klo konsisten insyaAllah kerasa bgt
Kulit meng-glowing gt jadinya.
Semangaatt ahhh mumpung 2023 baru jalan 😆👍
Yup. Kuncinya di konsistensi, disiplin dan satu lagi, gak ganti-ganti merk keseringan hahaha.
Saya cocok nih pakai Scarlett Brightly Ever After Day Cream dan juga Night Cream nya.
Apalagi kalau pakainya sepaket, sama toner dan serumnya, makin nampol deh di wajah.
Baca ini jadi pengen pakai Scarlett lagi, tapi saya pengen nyoba yang retinolnya sih :D
Naahh sama kita Mbak. Aku pakai langsung 1 seri. Efeknya lebih terasa dan kelihatan sangat berkaca. Dan itu wajib konsisten serta disiplin supaya hasilnya maksimal
jadi inget harus beli Scarlett brightly ever after day cream dan night cream
karena udah mulai menipis
saya cocok banget dengan skincare Scarlett, apalagi harganya sangat terjangkau
Salah satu produk yang ramah di kantong ya Mbak. Kualitasnya juga bagus. Cream yang saya pakai ini 75.000. Bisa buat 2 bulan. Efektif dan efisien banget deh.
Saya masih menggunakan produk Scarlett juga. Selain cocok di kulit saya, bahannya juga tidak berbahaya. Harganya termasuk terjangkau juga ya
Bener Teh Okti. Semua plus poin ini bisa kita dapat dari produk Scarlett
Aku tuh suka ngiri sama Bu Annie, lebih semangat merawat diri.
Btw, scarlet ini kayanya belum ada produk yang gagal, deh.
Palagi wanginya dari semua produk wanginya juara…
Kudu semangat Kak Suci. Setidaknya menjaga kebersihan yang bermanfaat untuk diri sendiri.
Kelebihan Scarlett tu harganya ramah kantong dan hasilnya bagus y mbak di wajah. Belum pernah nyobain yang rangkaian Scarlett Brightly ini sih, baru nyobain yg Scne seriesnya. Yg aku suka kalau buat kemasannta krim2nya tu bagus pot-nya.
Salah satu resolusi 2023 ku juga pengennya gak skip2 perawatan wajah pakai skincare sama mau kuatin olahraga dan pola makan yang bagus biar awet muda haha :D
Yang Brightly Ever After Series ini memang fokusnya di glowing sepertinya. Apalagi jika dipakai satu paket. Mulai dari pembersih, toner, serum, serta 2 cream ini.
Naaahhh keren itu Pril. Seiring dengan bertambahnya umur, perawatan atas kulit wajah memang harus lebih diperhatikan. Pola makan juga mendukung. Kalau di tahap usiaku sih harus didukung oleh berbagai vitamin. Terutama Vitamin C dan E.
Setuju Mbak Annie , bukan menolak tua, seiring waktu usia bertambah, merawat diri sebagai wujud rasa syukur pada anugerah itu penting. Di antaranya dengan menjaga kesehatan kulit dengan produk yang sesuai, aman dan bermanfaat kandungannya yang membuat kulit lebih lempab, sehat dan glowing seperti produk Scarlett ini
Seide kita ya. Karena apapun yang terawat tentunya akan memberikan kenyamanan.
Mumpung hitungannya masih awal tahun 2023 memang cocok ya Bu merancang resolusi cantik. Karena kan wajah perlu asupan juga nih, dengan produk yang mengandung bahan-bahan bermanfaat dan pastinya cocok di kulit. Dengan begitu kulit wajah senantiasa sehat terawat
Setidaknya ada perubahan lebih baik dari masa-masa sebelumnya ya Fen. Kan nyaman juga kalau kulit wajah kita terjaga kualitasnya.
Makin lengkap aja koleksi skincare dari scarlett ya, mba. Bisa membantu melembapkan kulit dan merawat kekencangan kulit juga. Ini sih bakalan laris manis di pasaran, apalagi ibu2 dan cewe yang usia di atas 30 an udah banyak yang butuh anti aging juga. Kayak aku nih. Hehe
Scarlett memang sebagus itu Mbak Ila. Sudah banyak testimoni dari para customer yang memberikan nilai positif untuk produk-produk jenama ini.
Suka sekali dengan after pemakaian secara rutin Scarlett Brightly Ever After Day Cream dan Night Cream.
Sejujurnya, yang paling berat itu adalah menggunakan Scarlett Brightly Ever After Night Cream. Karena kalau malam bawaannya pengen cepet naik tempat tidur.
Tapi kalau lagi rajin, bisa rutin menggunaakn Scarlett Brightly Ever After Day Cream dan Night Cream yang mampu menampakkan hasil sesuai klaim produk. Kulit lembap, cerah dan perlahan mengurangi menyamarkan kerutan pada kulit wajah, terutama area smile line sama garis mata..
Nah bener banget Len. Efek night cream tuh berasa banget loh. Jika rutin pake sebelum tidur, paginya kulit wajah tuh terlihat banget cerah dan binarnya. Dipegang juga lembut terasa.
Aku juga pake produk Scarlett udah setahunan ini dan terbukti kalo kita rajin makainya kulit kita jadi glowing
Kelembapan dan kebersihannya juga terasa ya Mbak.
Saya melihat produk2 Scarlett ini mengalami perkembangan cukup pesat dan mengikuti trend gaya hidup kekinian, dimana banyak orang berlomba2 agar kulit tubuh maupun wajah tampak glowing.
Dulu pernah saya coba pake serum scarlett dan memang ampuh kulit wajah nyampe dibilang temen nampak cerah, dan memang harus konsisten dalam menggunakannya, pasti hasilnya akan terlihat sekitar 2 mingguan.
thanks sharingnya ya kak, kebetulan saya juga mau coba pake scarlett lagi, langsung cek di shopee official untuk scarlett whitening.
Kuncinya adalah konsistensi, disiplin dan rutin menggunakan produknya sesuai petunjuk Mas Wahid. Harus telaten dan sabar juga. Niscaya hasilnya akan maksimal.