Today: Dec 04, 2024

Remboelan Indonesian Soul Food yang Mengesankan di Central Park Mall Jakarta Barat

Remboelan Indonesian Soul Food yang Mengesankan di Central Park Mall Jakarta Barat
2 years ago
Remboelan Indonesian Soul Food yang Mengesankan di Central Park Mall Jakarta Barat

 

Hari ini saya kembali menginap di kost anak saya di daerah Slipi. Numpang tidur sekaligus membayar rindu yang gak lunas-lunas. Maklum, inilah kali pertama anak bungsu/perempuan saya tinggal terpisah dari orang tuanya. Yah jadi curcol.

Biar gak bosan melihat dinding kamar berukuran 4×6 meter yang tak boleh dipasangi apapun, saya dan anak sepakat tawaf kembali di Central Park Mall. Gak butuh ongkos yang gede untuk mencapai Central Park Mall karena jaraknya hanya sekepotan truk dengan delapan ban gede yang lagi ngirim berton-ton tanah dari kost anak saya (analogi maksa).

Tujuan lainnya dari aktivitas nge-mall adalah menghibur diri. Tinggal di daerah industri, bisa ngelencer ke mall besar itu adalah satu wisata yang menyenangkan. Bukan berarti di Cikarang gak ada mall ya. Tapi di Cikarang pusat pertokoannya tidaklah semegah dan selengkap apa yang ada di Jakarta. Pilihan kulinernya pun tak terbatas. Banyak ragamnya kalau mau menelusuri setiap jengkal sisi kabupaten. Tapi tetap aja. Berada di daerah coret alias perbatasan antara DKI Jakarta dan Jawa Barat, Cikarang lebih menjadi kota transit bagi para pendatang.

Cus ah. Langsung aja ngelencer ke Central Park Mall ya.

Baca Juga : Menikmati Yakiniku Berkelas di Kintan Buffet Lippo Mall Puri

Menelusur Beragam Tawaran Kuliner di Central Park Mall Jakarta Barat

Sampai di Central Park Mall dan ngubek-ngubek toko buku Gramedia, saya melewati dan mengenali demikian banyak tawaran sajian kuliner di hampir semua lantai. Kalau niat mau dihitung sih jumlahnya bisa lebih dari 100 deh. Mulai dari resto dengan area makan yang luas dan memiliki jenama serta jejaring internasional dan nasional, warung makan dengan area berukuran sedang, hingga beberapa outlet kecil di deretan toko-toko atau counter yang berada di tengah lorong jalan.

Beberapa jenama yang sering saya jumpai di tempat lain rasanya semua ada di sini. Seperti Carl’s Jr., Burger King, Fish & Co., Bread Talks, Chatime, Kopi Kenangan, Auntie Anne’s, Sate Khas Senayan, The Coffee Bean & Tea Leaf, Baskin Robbins, Pepper Lunch, Hoka Hoka Bento, Warung Leko, Bakmi GM, dan masih banyak lainnya.

Rasa-rasanya kekayaan kuliner ala Asia seperti Vietnam, Jepang, Cina, Thailand, Malaysia, semua tumpek bleg di sini. Termasuk sajian kuliner ala Amerika dan Eropa.

Bingung kan jadinya mau makan dimana?

Tapi yang pasti, peringatan untuk saya dan teman-teman lain, jika ingin wisata kuliner di mall ini harus aware soal ke-halal-an ya. Di mall ini masih banyak resto yang menyediakan asupan non-halal sebagai bagian dari hidangan halal lainnya. Meski mereka mengatakan pengolahan masakannya terpisah dengan peralatan yang juga terpisah, walahuallam. Toh akan lebih baik jika kita menghindar ya. Masih banyak kok rumah makan yang jelas memajang lambang halal yang sudah sah dikeluarkan oleh MUI.

Baca Juga : KKV Surga Belanja Pernak Pernik di Jakarta

Remboelan Indonesian Soul Food yang Mengesankan di Central Park Mall Jakarta Barat
Area dine-in di dalam restoran yang sangat padat

 

Baca Juga : Raosnya Sajian Rumah Makan Alam Sunda Cipanas

 

Menemukan Remboelan Indonesian Soul Food

Karena saat kami berkunjung adalah hari akhir pekan, suasana hiruk pikuk di dalam mall pun tak terhindarkan. Antrian terjadi di hampir setiap outlet yang ada. Tak terkecuali berbagai tempat makan. Saya menelusur setiap lantai pelan-pelan hingga akhirnya tiba di lantai satu.

Logo Remboelan Indonesian Soul Food yang terpasang indah dalam sebuah neon box, sungguh menarik perhatian. Saya pun langsung menawarkan si bungsu jika dia berkenan makan di resto ini. Sebuah rumah makan dengan jejaring luas yang menyuguhkan menu otentik nusantara dengan bumbu yang kuat dan juga dengan karakter yang kuat. Karena dan untuk kedua alasan inilah, Remboelan Indonesian Soul Food menetapkan harga yang lumayan pricey untuk restoran sejenis dan sekelasnya.

Setelah melewati beberapa menit diskusi antara kami berdua, saya pun mendaftarkan diri di meja pelayanan/reservasi di pintu depan resto.

Saya pun memberikan kesempatan kepada si bungsu untuk meneliti setiap masakan yang terpampang di buku menu. Tentu saja dengan alasan agar si anak generasi milenial ini tidak ragu untuk dine-in di sini. Apalagi sepanjang yang saya ketahui, si bungsu lebih menyukai hidangan-hidangan serba cepat (fast food) yang cenderung ke-Jepang-an atau ke-Korea-an ketimbang masakan dari negeri sendiri.

Tapi ternyata justru karena alasan di atas itulah si bungsu jadi tambah penasaran. Apalagi kemudian saya menceritakan bahwa dulu saat saya masih jadi mbak-mbak kantoran dan bertugas meng-entertain tamu dari berbagai negara, Remboelan Indonesian Soul Food, selalu menjadi alternatif utama. Tujuan utamanya adalah mengenalkan kekayaan kuliner nusantara kepada tetamu yang datang. Khususnya bagi mereka yang pertama kali menjejakkan kaki di Indonesia.

Hasilnya? Semua tamu memberikan pujian tinggi. Mereka menyatakan sangat senang bisa memiliki pengalaman khusus dengan beberapa masakan otentik milik Indonesia. Bahkan banyak diantaranya yang mereferensikan Remboelan Indonesian Soul Food kepada rekan-rekan senegaranya yang berkesempatan berkunjung ke Jakarta. Beberapa dari mereka sempat menghubungi dan mengajak saya makan bersama, meski kami berasal dari perusahaan yang berbeda. Ajakan ini tentu saja saya sambut dengan senang hati. Setidaknya dengan cara ini, saya bisa mengenalkan kekayaan kuliner nusantara, menambah teman dan tentu saja jejaring sosial.

Sajian Nikmat nan Kaya Rasa

Tadi sebelum mendapatkan meja dan sembari menunggu, salah seorang staff mengusulkan agar saya dan si bungsu bisa melihat-lihat menu dan memutuskan apa yang nantinya akan saya pesan.

Dan ini jadi pe-er yang luar biasa karena pilihan makanan dan minuman banyak tak terkira. Tumpah ruah dengan foto-foto yang ciamik dan menggugah selera. Bukan hanya banyak dari ragamnya tapi juga banyak bahan dasarnya. Saya sampai harus berkali-kali membolak-balik lembaran menu yang tampak tebal, seimbang dengan karya skripsi (tugas akhir) mahasiswa teknik ini dengan kening berkerut karena mati gaya.

Yuk, saya bagi kepusingannya ya. Akan saya buat dalam rangkuman agar gak keliyengan saking banyaknya.

Untuk appetizer (makan pembuka) ada pempek, singkong, cireng, jajan pasar, perkedel, tahu, tempe dan bakwan.

Makanan utama atau main course ada puluhan yang disesuaikan dengan bahan dasar atau cara pengolahannya. Olahan seafood dengan bumbu saos padang, saus mayonaise, goreng, bumbu rica-rica, dan balado. Aneka sup seperti pindang, soto, kuah asam, sop, tongseng dan gulai. Aneka sate. Nasi paketan seperti nasi bakar, nasi shiratake dan nasi campur. Lalu ada olahan mie, daging sapi, daging kambing, ayam, berbagai sayuran, juga berbagai cobekan.

Melengkapi keberagaman yang dalam bagai sumur, Remboelan Indonesian Soul Food, juga menghadirkan aneka sambal, kerupuk, aneka es, minuman tradisional. Juga ada menu vegetarian dan minuman serba segar yang pengen dicobain semua.

Pilihan dessert nya ada bubur, pisang, roti, rujak buah, colenak, tape dan masih banyak lainnya.

Oia, selain tawaran ala carte, Remboelan Indonesian Soul Food juga menawarkan paket hantaran. Paket yang bisa kita gunakan untuk take away untuk di rumah, bisa juga jadi buah tangan, bawaan saat kita berkunjung ke orang tua atau mereka yang kita hormati karena posisinya. Bisa jadi ide buat bawaan pas hari raya juga kan?

Saya sempat melirik empat pilihan hantaran seperti:

  • Hantaran Dandang Bakso Rusuk Kuah Klaten Spesial. Porsi untuk 3-4 orang. Isinya ada iga sapi, bakso sapi, kuah kaldu sapi, tahu walik, pangsit goreng, risoles bihun, toge, sayuran, bawang goreng. emping, seledri, bawang putih goreng, sambal, cuka, sambal rujak, kecap dan jeruk limo;
  • Hantaran Dandang Soto Mie Bogor Spesial. Porsi untuk 3-4 orang. Isinya ada daging sapi, kuah kaldu soto sapi, tahu walik, pangsit goreng, risoles bihun, mie kuning, bihun, kentang, bawang goreng, emping, sambal cuka, sambak rujak, kecap, bawang daun, seledri dan jeruk limo;
  • Hantaran Trio Amartapura. Porsi untuk 3-4 orang. Isinya ada es cantik manis, es campur Remboelan, es delima larasati;
  • Hantaran Aneka Bubur Remboelan. Porsi untuk 3-4 orang. Isinya adalah bubur sumsum, bubur ketan hitam, bubur candil, bubur sagu, bubur delima, gula merah dan santan.

Mengesankan banget ya. Komplit tak terkira.

Baca Juga : Nikmatnya Pindang Patin Pegagan di Rumah Makan Terapung Mbok Yah Palembang

Remboelan Indonesian Soul Food yang Mengesankan di Central Park Mall Jakarta Barat
Lontong Sayur Betawi Rawa Belong pesanan saya

 

Remboelan Indonesian Soul Food yang Mengesankan di Central Park Mall Jakarta Barat
Konro Bakar Makassar pesanan anak saya

 

Remboelan Indonesian Soul Food yang Mengesankan di Central Park Mall Jakarta Barat
Jamur Krispi Bawang Garing. Sajian kriuk untuk dinikmati berdua

 

Setelah semedi beberapa waktu, akhirnya saya dan si bungsu memesan Jamur Krispi Bawang Garing Rp28.000,00. Lontong Sayur Betawi Rawa Belong Rp49.000,00, Konro Bakar Makassar Rp87.000,00. Nasi Putih (untuk Konro) Rp14.000,00. Dua cangkir Es Teh Jawa Tawar @ Rp15.000,00. Es Lemon Cui Kiamboy Kawanua Rp35.000,00. Kerupuk Udang Rp9.000,00. Total Rp252.000,00. Ditambah dengan service charge dan pajak jadi Rp297.900,00.

Rasanya? Beuggghh. Seng ada lawan lah. Otentitas sajiannya patut diacungi jempol. Bumbu dan rempahnya kaya.

Saya memesan Lontong Sayur Betawi Rawa Belong yang berisikan potongan lontong, tahu bacem, suwiran ayam, potongan daging dan aneka sayuran yang dihidangkan dengan kuah santan yang pas kekentalannya. Tidak terlalu berat tapi tidak terlalu encer. Terasa banget perpaduan bumbu dengan santannya menyatu dengan sempurna. Tingkat kegurihannya juga gak bikin neg atau terlalu kesat di lidah. Semua protein terolah dengan baik. Lontongnya pun kenyal dan tidak mudah terurai tapi tetap mudah dipotong. Sayurnya pun tidak lembek.

Saya mendadak teringat dengan Lontong Cap Gomeh dan Lontong Sayur Medan yang kedua menggunakan kuah santan yang cukup pekat dan dengan visual yang hampir sama. Hanya saja dari masing-masing lontong ini memiliki isi yang sedikit berbeda. Dan menilik penamaannya harusnya jenis lontong yang saya pesan ini ada di seputaran kost anak saya karena penambahan dua kata yaitu Rawa Belong, menunjukkan dimana lokasi asal dari lontong tersebut. Sementara kost anak saya memang berada di Jl. Rawa Belong. Aahh penasaran kan jadi pengen nyari titik asal muasal lahirnya lontong ini. Setidaknya nyobain rumah makan yang menjual lontong ini di lingkungan Rawa Belong.

Lanjut.

Anak saya memutuskan untuk mencoba Konro Bakar Makassar. Rasa penasarannya beranjak dari kegemaran pada iga. Dan ini terbayarkan dengan daging iga yang super empuk dan sepertinya sudah termarinasi dengan (sangat) baik. Kuah kental kacangnya jempolan. Meski untuk saya, yang sudah banyak umurnya, mungkin lebih baik menghindar ya agar kadar kolesterol yang tersimpan dari daging bisa dikurangi. Sebagai gantinya kita bisa menikmati daging iganya dengan kuah encer yang disajikan dalam mangkok kecil. Naahh kalau kuah yang ini seger deh. Gurih dengan rasa manis terselip di dalamnya. Iga nya juga cukup besar loh. Biar cuma sepotong, kenyangnya full di dalam perut. Anak saya sampai tidak mampu menghabiskan nasinya karena sudah kenyang duluan makan daging iganya.

Selain teh tawar hangat yang selalu jadi favorit keluarga saya, saya mencoba Es Lemon Cui Kiamboy Kawanua. Alamak. Mantab kali lah rasanya. Setelah berulangkali mencoba lemon cui terutama saat berada di Maluku, saya langsung jatuh cinta sama buah kecil si pembangkit rasa ini. Tentu saja dengan komposisi yang tidak berlebihan ya karena asemnya cukup menggigit. Tapi jangan salah, sebagai penggemar minuman asem tapi segar, saya bisa mereferensikan bahwa lemon cui dicampur dengan sirup Kiamboy tuh uenak bukan kepalang. Asem lemon cui nya jadi pas dan seimbang dengan kadar manisnya sirup. Apalagi terus disajikan dengan es. Sempurna!!

Jamur krispinya? Ini juga maknyus kriuknya. Rasanya yang cenderung asin, bisa menjadi penyedap yang menyempurnakan semua sajian yang telah saya pesan. Saya sempat memasukkan jamur krispi ini ke lontong pesanan saya. Hasilnya? Jiiaaahh kok lontongnya jadi tambah enak ya?

Remboelan Indonesian Soul Food yang Mengesankan di Central Park Mall Jakarta Barat
Rancang design dalam ruang yang begitu padat tapi tetap mengesankan

 

Menikmati Rancang Dalam Resto yang Padat Namun Tetap Estetik

Sebelum masakan datang, saya dan si bungsu menyempatkan diri menelusur bagian dalam resto sembari berfoto. Kesan pertama saya adalah etnik, unik dan padat. Berbagai unsur rancang dalam ruang ada di sini. Mulai dari kayu, tanaman hijau yang sebagian besar adalah artificial, wall stickers/wallpapers, decorative elements dan sentuhan pernak-pernik yang menonjolkan kekayaan seni beberapa daerah di nusantara.

Remboelan Indonesian Soul Food tampaknya ingin memanfaatkan setiap sudut, setiap jengkal ruangan seefektif mungkin. Tak ada yang tersisa.

Jujur sih, menurut saya pengaturan furniture nya terlalu penuh. Ruang gerak jadi sangat terbatas. Sesak. Dan ini jadi pe-er khusus bagi para petugas yang membawa sajian dan harus bergerak dengan mobilitas tinggi. Semua mesti pintar-pintar dan hati-hati melangkah agar tidak bertubrukan. Pun untuk pergerakan pengunjung. Apalagi saat resto penuh, hectic dan over load. Dengan kondisi begini, kita juga harus sabar menunggu pesanan kita sampai di meja.

Selain beberapa wallpaper dengan sentuhan alam, tiang-tiang pembatas didominasi oleh kayu, sentuhan dekorasi sofa nya pun terkonsep meriah penuh warna. Pencahayaan dalam ruang pun dibuat redup, remang-remang hingga melahirkan kesan private.

Tapi overall, meski sentuhan “kepadatan” mendominasi suasana di dalam resto demi kepentingan bisnis, jika saya adalah pemilik resto, saya akan membuat area dine-in tidak sesesak seperti yang dirancang oleh Remboelan Indonesian Soul Food saat ini. Dalam sebuah bisnis jasa dengan menghadirkan kuliner sebagai materi entertainment yang sangat butuh kenyamanan, konsumen tentunya ingin merasakan efek lega dengan sedikit area privacy. Tujuannya adalah agar dapat berbincang lepas tanpa khawatir gampang terdengar oleh orang lain, tamu yang duduk berdekatan.

Baca Juga : Menikmati Barelang dari Pirates Cafe and Bar Batam

 

Kesan Pribadi Untuk Remboelan Indonesian Soul Food

Sependek pemahaman saya tentang dunia kuliner, soul food secara harafiah diartikan sebagai makanan (untuk) jiwa.

Konsep awalnya tumbuh dari etnis Afrika Amerika. Masa dimana perbudakan masih merajalela. Para budak mendapatkan jatah minim dengan jenis masakan yang jauh dari kata manusiawi. Jadi, agar makanan tersebut nyaman untuk dikonsumsi dan bisa menyenangkan hati/jiwa, para budak ini mencari berbagai campuran atau olahan lain.

Lewat beberapa referensi dan catatan, ada empat jenis hidangan yang pasti ada dalam konsep soul food.

  • Roti dari tepung jagung dan olahan beras. Salah satu yang cukup populer adalah dirty rice yaitu beras putih yang dicampur dengan cincangan halus produk hewani seperti hati ayam, hati sapi, dan lain-lain;
  • Daging (ayam, ikan, babi). Yang paling sering ditemui, dicampur dengan nasi adalah ayam yang dimasak dengan tepung hingga garing;
  • Sayuran dan kacang-kacangan yang digoreng tepung atau dimasak dengan produk sampingan hewani;
  • Makanan penutup yang simpel dan menjadi penyempurna dari kegiatan kuliner

Jadi pada prinsipnya soul food adalah makanan yang menyajikan masakan khas yang menarik walaupun memiliki bahan yang terbatas.

Saat mencoba menggabungkan pemahaman antara kata Indonesian dengan Soul Food, saya berasumsi bahwa Remboelan ingin menghadirkan sajian atau kuliner otentik Indonesia yang bertujuan untuk memberikan kenyamanan jiwa bagi para penikmatnya. Resto ini ingin agar kuliner tanah air makin berjaya karena berhasil menyentuh soul atau jiwa para tetamunya.

Sedikit melirik pada official website mereka, www.remboelan.com, Remboelan Indonesian Soul Food memiliki beberapa tujuan mulia yaitu melestarikan cita rasa Indonesia, mengusung tema masakan nusantara, memperkenalkan kembali masakan tradisional dan menterjemahkan tradisi keluarga.

Saya sendiri merasakan langsung berkali-kali bagaimana Remboelan Indonesian Soul Food sudah berkomitmen menjalankan tujuan-tujuan tersebut di atas dengan cara menghadirkan asupan dengan bumbu melimpah, meresap hingga kedalam dengan tekstur yang nyaman di lidah. Menyaksikan sendiri sentuhan-sentuhan masakan asli tanah air dari berbagai provinsi, menyadarkan saya bahwa langkah-langkah yang sudah dilakukan resto adalah salah satu tindakan nyata dalam melestarikan sebuah kekayaan budaya.

Berdiri sejak 2011, Remboelan Indonesian Soul Food sekarang telah memiliki sembilan cabang di seluruh sudut Jakarta seperti Plaza Senayan, Senayan City, Kota Kasablanka, Pondok Indah Mall, Lotte Shopping Avenue, Gandaria City, Grand Indonesia, Kelapa Gading Mall dan Central Park yang saya kunjungi saat ini.

Saya sendiri sudah berkunjung ke empat cabangnya yaitu Kelapa Gading Mall, Grand Indonesia, Plaza Senayan dan Central Park. Dan seingat saya, konsep interior design nya mirip satu dengan lainnya. Padat dengan nuansa temaram dan hangat.

Yang ingin merasakan lengkap kuliner nusantara yang kaya bumbu dengan kelas premium, saya berani mereferensikan Remboelan Indonesian Soul Food sebagai salah satu pilihan utama. Menjamu tamu, khususnya tamu yang berasal dari luar negeri, juga bakalan pas banget. Buku menu nya ada dalam terjemahan bahasa Inggris, jadi dengan membaca menu saja para tamu sudah bisa mendapatkan pengetahuan tentang masakan yang dimaksud.

Bagaimana kesan pertama dari si bungsu setelah makan dengan lahapnya di Remboelan Indonesian Soul Food Central Park Mall Jakarta?

“Ini gak papa Bun seandainya Adek pengen balik lagi kesini buat makan-makan? Harganya lumayan merogoh dompet nih.”

Saya menjawab pertanyaan ini dengan senyuman dan anggukan kepastian. Meski untuk kantong mahasiswa makan di sini adalah satu kemewahan, saya tetap bersedia mewujudkan keinginannya tanpa ragu. Kapan lagi kita bisa kenal masakan nusantara yang menggugah selera, berkualitas dalam penyajian dan rasa kalau tidak mampir kesini? Sementara saat ini kita tengah berada di satu kondisi dimana kuliner dari luar Indonesia, mulai merangkak menguasai perhatian para kaum milenial khususnya. Jadi jangan biarkan kuliner nusantara pelan-pelan tergesur, tergeser oleh masakan import, lalu hilang tertelan masa. Biarkan diri kita menjadi stakeholders pecinta kuliner nusantara kapanpun dan dimanapun.

Ngomongin soal kuliner, saya memiliki seorang teman blogger Malang yang suka sering membahas soal kuliner.  Tulisan-tulisan beliau tentang beberapa kuliner lokal maupun dengan taste internasional sangat menarik untuk disimak.  Semoga bisa jadi salah satu referensi buat para pejalan dan penjelajah kuliner ya.

Baca Juga : Rumah Makan Sunda Bu Joko Batam. Bikin Saya Kangen Masakan Rumahan

 

Remboelan Indonesian Soul Food yang Mengesankan di Central Park Mall Jakarta Barat
Suasana dekorasi dalam ruang Remboelan Indonesian Soul Food Central Park Mall Jakarta Barat

 

Remboelan Indonesian Soul Food yang Mengesankan di Central Park Mall Jakarta Barat
Beberapa ornamen dan artificial plants yang melengkapi keindahan rancang dalam ruang restoran

 

Remboelan Indonesian Soul Food yang Mengesankan di Central Park Mall Jakarta Barat
Beberapa snack yang ditawarkan untuk konsumen

 

Remboelan Indonesian Soul Food yang Mengesankan di Central Park Mall Jakarta Barat
Pintu masuk resto Remboelan Indonesian Soul Food di Central Park Mall, Jakarta Barat




47 Comments Leave a Reply

  1. Klau audha bertemu aneka macam menu, dibutuhkan kecepatan untuk berpikir ya, Mbak. Kalau saya biasanya minta rekomendasi khas rumah makan itu apa, jadi dapat 1 menu. Lainnya pilih sesuai keinginan

    • Iya Mas. Kasusnya kalo di Remboelan tuh, semua sajiannya jempolan. Suka galau milihnya hahaha.

  2. Sempet kemarin lihat foto2 di artikel ini di post IG kak Annie, pengambilan gambarnya mantap… Dan sudah kubaca ulasan dari kak Annie di artikel ini sekaligus belajar dari tulisan kak Annie yang mengalir. Makasih ya, lengkap banget ulasannya :)

  3. Awal tahun ini pas kami berkunjung ke adik di Jakarta, diajak makan di Remboelan, tapi di PIM. Aku juga cocok sama rasa dan sajian Remboelan.
    Olahannya pas di lidah kami dan porsinya cukup lah buat ber-4 makan bersama. Minumannya juga endez sih. Aku inget, pesen Jus Kedondong…seger banget…

    • Naahh bener Mbak Hani. Salah satu minumannya yang terkenal enak dan laris adalah juice kedondong. Ngetop banget juice yang satu ini memang.

  4. Duh untung udah buka puasa

    Sejak awal menu Remboelan Indonesian Soul Food tersaji di depan mata

    dan saya paling gak bisa nahan lihat masakan tradisional seperti lontong sayur, sop konro dkk

    saking sukanya, sesudah isi perut turun saya suka nambah

    hehehe lapar dan rakus jadi beda tipis ya?

    • Yang pasti Remboelan kualitas sajiannya jempolan Mbak Maria. Menyenangkan jiwa pastinya.

    • Masakan tradisional di mana pun selalu menggugah selera ya, Kak. Sampai-sampai tidak akan pernah bisa menghindarinya. Pastinya ini salah satu menu yang paling dicari di Remboelan

  5. aku pas ke sency tuh udah ada hasrat mau dine in remboelan aja mba.
    cuma rada galaauuu ama harganya.
    ehhh ternyata klo dibandingin food court sency, harganya ga beda kok.

    • Beda harganya gak banyak Nur. Yang pasti kualitas sajian Remboelan tuh jempolan banget.

  6. Conro bakarnya menggugah selera.
    Bisa banget jadi rekomen nih ke Remboelan Indonesian Soul Food.
    Kalau mau bukber di sana kudu booking dulu kali ya, biar dapat tempat

    • Yup bener Fen. Bikin reservasi akan jauh lebih baik. Ngantrinya lumayan panjang soalnya. Apalagi pas weekend.

    • InsyaAllah pankapan ke Central Park, boleh juga nih jadi rekomendasi resto yang asik., Karena hidangan dan ornamen sekitarnya yang bikin gereget dan betah juga ya

  7. Gabungan antara menu yang enak dan foto yang bagus, hasilnya bikin kabita.
    Seneng, dapat pengetahuan tentang soul food. Selama ini aku tahunya cuma Chicken Soup for the Soul. Eh, itu mah judul buku :))

    • Hihihihi. Foto-fotonya biar bisa mewakili apa yang saya rasakan dan alami selama makan di Remboelan. Kadang efek visual bisa memberikan kenang-kenangan dan membantu deskripsi dari makanan yang kita ceritakan. Semoga suka dengan karya foto saya ya Mbak Retno.

  8. Banyak juga ya pilihan menu soul food. Btw paket hantarannya boleh juga kak. Tapi harganya lumayan ya. Setara sama enaknya ya

    • Sepertinya hal filosofi “Ada harga ada kualitas”. Ini yang sepertinya dijaga dengan baik oleh Remboelan Indonesian Soul Food. Kalau sudah enjoy makan di sini, skala ukur enaknya kuliner daerah tuh terasa banget.

  9. makan pembuka yang sangat mewah. Kalau di saya, itu udah kenyang duluan. Gak bakalan sanggup nambah ke makam utama kalau udah menyantap pempek, apalagi dengan singkong yg buat kami ibarat nasi. Sering buat sarapan. Kalau cireng, jajan pasar, perkedel, tahu, tempe dan bakwan itu pelengkap dengan nasi, malah…

    • Saking banyaknya pilihan ya Teh. Saya juga kalau kesini, suka galau mau pilih makanan apa duluan hahahaha. Apalagi semuanya dijamin enak dan berkualitas.

    • Betul Ibu. Mana enak enak semua. Makanan otentik Indonesia memang tiada dua ini citarasanya. Apalagi gambar yg Ibu buat hasilnya bagus bagus. Bikin ngiler hehehe

  10. Wah, kuliner menu Indonesia dengan nama yang romantic, Remboelan Indonesian Soul Food.
    Dari segi lokasi, uda paling nyaman makan di mall ya, kak Annie. Segala aktivitas one stop shopping banget.
    Dan tentunya karena letaknya di mall besar Jekarda, jadi harganya cihuii.. but, kalau melihat ambiance hingga plating makanannya, semua detailingnya cantik dan rapih. Jadi puas banget makan di Remboelan Indonesian Soul Food di Central Park Mall Jakarta Barat.

    • Yang pasti kehadiran Remboelan jadi salah satu resto yang melestarikan kuliner otentik Indonesia. Tempat yang bisa direferensikan kepada tamu-tamu asing saat ingin merasakan keistimewaan kuliner nusantara. Kalo kangen masakan tradisional dari berbagai daerah, bisalah mampir ke sini.

    • Oh gitu, kak Annie?
      Jadi referensi sendiri bukan sembarangan ya.. Pastinya dengan pelayanan yang memuaskan dari berbagai hal, membuat Remboelan Indonesian Soul Food memiliki pesona tempat makan makanan khas Indonesia yang wajib dikunjungi untuk memenuhi segala ekspektasi ciri khas kuliner Indonesia yang kaya akan bumbu rempah.
      Sedetil itu sih.. sampai ke platingnya juga..

      Kak Annie..
      Begini rasanya ya.. kalau jauh dari anak. Kadang gak tega, tapi ini bagian dari pengasuhan dan kemandirian. Semoga ananda bisa lancar dalam menempuh pendidikan/ bekerja.

  11. Keren juga ya restoran, ada websitenya. Ternyata lumayan banyak restoran yang melek digital. Enggak cuma memanfaatkan sosmed tetapi juga website untuk tujuan marketing.
    Dari foto hidangannya, rasanya mewah banget mba..hmmm..udah terbayang enaknya

    • Bener banget Mbak. Jarang-jarang ada yang mau maintain website sebagai sarana komunikasi dan branding. Sekarang lebih banyak ke medsos lain seperti IG.

  12. Remboelan ini makanannya enak dan vibesnya asik buat sama keluarga. aku udah ke 2 cabang yg di PIM dan GI, tapi lebih sering yg di PIM, karena deket rumah.
    tapi ini semenjak pindah, jd udh lama bgt ga mampir ke Remboelan, kangeenn!

    • Sajiannya memang ngangenin ya Mbak Cindy. Tiap kunjungan saya selalu mencoba menu yang berbeda. Dan tak satupun yang pernah gagal rasa.

    • Betul Kang Ugi. Nuansa nusantaranya terasa banget. Dari buku menu pun kita bisa belajar sesuatu tentang masakan otentik tanah air.

  13. Oalah Fiona kosnyo di Slipi, dekatlah itu kalau mau ke CP, tinggal lurus bae, sampai. Paling keno macet di perempatan Tomang itu kalau di jam tertentu ya yuk.

    Aku tuh sering nian nginap di Pullman Central Park itu (untuk event ASUS), main ke mall nyo jugo (karena menyatu tempatnya), dak tau ado Remboelan ini haha kurang kelayapan berarti.
    Dari konsep tempat dan menunyo, cocoklah yuk dio menyandang namo soul food dalam nama restonyo. Cak Daun Mudo Soul Food yang pernah aku tulis waktu itu, makanan untuk jiwa, karena yang dimakan bukan cuma bikin bahagia si perut, tapi juga perasaan dan hati. Biasonyo ada yang khas dan unik di situ, yang bikin kito jadi teringat jugo dengan makanan-makanan yang punya kenangan tertentu.

    kapan-kapan kusamperi jugo ini resto, bikin penasaran soalnyo.
    foto-fotonya kece yuk

    • Iyo. Kan kampusnyo di Rawa Belong. Jadi memang searea dengan Slipi. Jadi aku sekarang sering maen ke Jakarta Barat. Setidaknyo dalam 4-5tahun kedepan.

      Masakan otentik nusantaranyo termasuk yang terlengkap di sini. Setidaknyo dari empat pulau terbesar di Indonesia dan dari daerah-daerah yang masakannyo memang populer. Cocok untuk menjamu tamu-tamu dari negara lain. Biar pacak merasakan kayanyo masakan Indonesia.

  14. Nama restonya unik ya, Remboelan Indonesian Soul Food, jadi kita bisa menikmati aneka hidangan Indonesia yang enak-enak di sini ya. Dan tempatnya asyik sepertinya ya, meskipun tampak agak padat tapi cocok untuk kumpul sama temen atau keluarga. Jadi pengen makan di sini juga kapan-kapan, penasaran dengan Conro bakarnya.

  15. hihihi jadi inget waktu anak-anakku masih kuliah, jauh di Semarang dan Jogja

    sehari-hari makan hemat, cuma nasi pecel

    begitu ortunya datang, dipuas-puasin makan untuk perbaikan gizi

    Rupanya semua anak yang kuliahnya jauh bakal ngalamin hal yang sama ya?

  16. Hai Kak Annie,
    Kuliner Indonesia itu lidah aku banget deh dibanding makanan Western. Baca review kakak saja aku sudah ngiler. Terutama untuk Lontong Sayur Betawi Rawa Belong. Harganya juga terjangkau ya. Makan disini enaknya sama keluarga /teman. Ada paket hantaran yang lihat dari list menunya enak-enak banget kak. Next jalan-jalan ke Central Park aku mampirkan kesana

    • Mampir Kak Dennise. Pilihan menunya beragam banget. Puas kalo jajan di sini pokoknya.

  17. banyak banget ya menunya, menu Nusantara pun juga tersaji di sini, jadi yang rindu kampoang halaman bisa mengobati rasa rindu dengan berkunjung ke Remboelan Indoesian Soul Food ya Mbak.
    tempatnya pun juga kayaknya cozy ya, mungkin furniturenya terasa sesak gitu karena sangat memaksimalkan ruangan yang sempit kali ya? :D

    • Luas area restonya memang sangat terbatas. Jadi setiap inchi dimanfaatkan semaksimal mungkin biar bisa menampung tamu dalam kuantitas yang lebih banyak

  18. noted bangett mba.

    teman aku d jkt klo menjamu kliennya yg bule/org asing, jg sering ajak ke remboelan

    ibarat bs jadi “duta kuliner” negara kita kan yaaaa

    • Nah pas banget Nur. Julukan DUTA KULINER NUSANTARA sepertinya tepat disematkan untuk REMBOELAN

  19. Wah nama restorannya saja sudah unik
    Restoran yang menghadirkan aneka ragam masakan Indonesia yang otentik ya mbak
    Jadi pengen makan lontong sayyr Betawi nih, di Surabaya jarang yang jual

    • Saya pun baru kali ini makan lontong sayur Rawa Belong ini. Jadi penasaran tempat asli penjualnya. Kebetulan anakku yang bungsu memang tinggal di kawasan Rawa Belong.

  20. Foto makanannya bikin ngiler mbak. Jadi kepengen. Tempat makannya juga asyik. Memang di Jakarta gak kehabisan tempat makan enak dan instagramable ya

Leave a Reply

Your email address will not be published.

About Me

Annie Nugraha adalah ibu dua orang anak yang saat ini tinggal di Cikarang, Kabupaten Bekasi. Hobinya membaca, nonton berbagai genre film dan drama serta mengulik beragam dunia kreativitas. Selain mendalami dunia tulis menulis, Annie Nugraha juga adalah seorang pengajar, crafterwire jewelry designer dan pembelajar aktif di dunia photography.


Annie Nugraha dapat dihubungi via email annie.nugraha@gmail.com, atau  WA +62-811-108-582. Profilnya juga bisa dilihat di IG : @annie_nugraha, @annie_nugraha_handmade_jewelry
(untuk menampilkan karya-karya perhiasan handmade milik Annie) dan @pondok_antologi (untuk jejak langkah di dunia publishing dan literasi)

Blog ini adalah sebuah legacy. Warisan bagi siapa pun yang sempat mengenalnya. Sebuah kenangan tak bernilai jika di satu masa hanya tulisan-tulisan inilah yang menjadi bukti bahwa dia pernah hadir dan ada di dunia.

Don't Miss

Bopet Mini. Resto Padang Legendaris di Bendungan Hilir Jakarta

Bopet Mini. Resto Padang Legendaris di Bendungan Hilir Jakarta

Tidak mudah melanggengkan usaha selama puluhan tahun. Apalagi di tengah persaingan yang
Bakmi Roxy. Bakmi Legendaris di Cikini Jakarta

Bakmi Roxy. Bakmi Legendaris di Cikini Jakarta

Sajian atau menu bakmi tuh gak pernah ada matinya ya. Penggemarnya berlimpah